portal.binmas.online; Kepolisian Daerah Sumbar telah menyiapkan sejumlah beras bagi masyarakat yang tidak menerima bantuan sosial dan BLT Kemensos RI atau BLT Pemprov. Sumbar. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Binmas Polda Sumbar Kombes Pol. Nasrun Fahmi, S.H., M.Si. saat menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat yang tinggal di kelurahan Aur Duri dan Kelurahan Ampang pada hari Jumat tanggal 22 Mei 2020. Saat menyalurkan bantuan beras tersebut terlihat Dirbinmas didampingi oleh Ketua Pokdar Kamtibmas sdr. Triski, lebih lanjutnya Dirbinmas menjelaskan bahwa bantuan beras Polri ini merupakan upaya pemerintah untuk menyisir masyarakat yang terdampak oleh kebijakan penanganan Covid-19 dan tidak menerima bantuan sosial yang rutin diberikan setiap bulan yaitu Program Penerima Sembako (PS) dan Program Penerima Keluarga Harapan (PKH) yang disalurkan oleh Dinas Sosial masing-masing Kabupaten/Kota, selain itu mereka juga tidak menerima bantuan langsung tunai (BLT) dari Kemensos maupun BLT dari Pemprov. Sumbar.
Masih menurut Dirbinmas Kombes Pol. Nasrun bahwa penyaluran bantuan beras Polri ini memang agak belakangan karena kita menunggu pendataan masyarakat yang belum terdaftar sebagai penerima Bansos dan BLT, saat ditanya kepada Dirbinmas masyarakat mana saja yang akan menerima, Dirbinmas Kombes Pol. Nasrun menjelaskan antara lain masyarakat yang terkena PHK, para pekerja Ojek Online (Ojol), para pedagang kecil mungkin juga ibu rumah tangga yang namanya tidak masuk daftar Bansos dan BLT. Untuk itu Dirbinmas menyampaikan bagi masyarakat yang benar-benar tidak terdaftar sebagai penerima Bansos dan BLT lapor kepada Bhabinkamtibmas, Polsek atau boleh juga sampaikan kepada anggota Pokdar Kamtibmas nanti Polri akan perhatikan untuk diberikan bantuan beras.
Sementara itu Ketua Pokdar Kamtibmas (Triski) yang mendampingi Dirbinmas memberikan apresiasi kepada pimpinan Polri khususnya Kapolda Sumbar yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat yang terdampak dari penanganan covid-19, sehingga itu Pokdar Kamtibmas siap membantu kapan saja dan dimana saja Polri akan membagikan bantuan beras akan bersedia mendampingi hal ini guna tetap terpeliharanya Situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polda Sumbar.
Be First to Comment